Evaluasi Diri Sekolah

on 19 Oktober 2011


Pelatihan Evaluasi Diri Sekolah ( EDS ) diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro di SMK Negeri 4 Bojonegoro selama 2 hari, yakni tanggal 19 dan 20 Oktober 2011. Peserta pelatihan mulai dari Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan. Evaluasi Diri Sekolah (EDS) di tiap sekolah menjadi tanggung jawab kepala sekolah dan dilakukan oleh Tim Pengembang Sekolah (TPS) yang terdiri dari Kepala Sekolah, guru, Komite Sekolah, orang tua peserta didik, dan pengawas.

Proses EDS dapat mengikutsertakan tokoh masyarakat atau tokoh agama setempat. Instrumen EDS ini khusus dirancang untuk digunakan oleh TPS dalam melakukan penilaian kinerja sekolah terhadap 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP) yang hasilnya menjadi masukan dan dasar penyusunan Rencana Pengembangan Sekolah (RPS) dalam upaya peningkatan kinerja sekolah. EDS sebaiknya dilaksanakan setelah anggota TPS mendapat pelatihan.

0 komentar:

Posting Komentar



Alamat Website :


Program Keahlian :


Daftar Link
Alumni SMK Negeri 4 Bojonegoro
Bpk.Mochijar Endarjanto,S.Si
Bpk.Supriyono,S.Pd
Bpk.M.Syamsul Anam,S.Pd
Bpk.Dody Setyawan,S.Pd
Siswa XI GP 1
Alumni anak GP'07


Sydney Aquarium
Sydney Aquarium